Masjid Al Hakim, “Taj Mahal” Versi Kota Padang
MTN, Jakarta – Kota Padang memiliki masjid dengan arsitektur mirip Taj Mahal di India. Seperti apa?
Dilansir dari Covesia, Mesjid Al Hakim berdiri megah di tepian Pantai Padang. Sekilas Mesjid tersebut serupa dengan Taj Mahal di India.
Pengurus masjid tersebut mengatakan bahwa Masjid Al Hakim memang terinspirasi dari bangunan di India tersebut.
“Arsitekturnya kita terinspirasi dari Taj Mahal. Setelah kita lakukan diskusi dengan yang mendanai pembangunan mesjid ini Taj Mahal ternyata yang paling cocok,”ungkap Pengurus Mesjid Al Hakim, Herius Nasir, kepada Covesia, Minggu (27/9/2020).
Ditanya perihal kenapa Mesjid Al Hakim mengikuti arsitektur Taj Mahal, Herius bercerita bahwa mereka mencari yang sesuai strukturnya.
“Kalau Taj Mahal sejarahnya seorang raja yang cinta dengan istrinya meninggal, lalu membuat kuburan di situ. Tempat yang indah dan megah. Akhirnya kami memutuskan untuk membangun mesjid dengan arsitektur menyerupai Taj Mahal,” jelasnya.
Herius mengatakan kalau Taj Mahal di belakang mesjidnya ada Sungai Jaipur, kalau Mesjid Al Hakim ada laut lepas. Dengan adanya mesjid ini, bertambah ikon wisata religius dan wisata halal untuk Sumbar di Padang,” katanya.
Selain mewah dan indah mesjid ini ramah untuk kaum difabel. Tak hanya disediakan tangga juga disediakan jalan khusus untuk difabel. “Ini smart mosque jadi bisa untuk orang tua, difable yang memakai kursi roda,” ungkap Herius Nasir.